Kamis, 21 November 2013

Refleksi akhir

Diposting oleh Ien_Moet di 7:31 AM 0 komentar
Selama satu semester, hal yang benar terjadi dalam hidup saya adalah komunitas. Ternyata dengan adanya komunitas semua berjalan lebih baik, dengan adanya dorongan, berbagai masukan dan ternyata masalah juga sangat membantu kelangsungan project di Esos. Sebab dengan adanya masalah, saya tau apa yang salah dan apa yang kurang. Sehingga dibutuhkan solusi yang tepat untuk menanganinya.  Walaupun, saat setelah membuat logframe sebenarnya merasa ragu, sebab untuk membuat logframe sendiri belum tentu benar. Sehingga apa yang terjadi di komunitas dan project belum seratus persen mencapai logframe yang telah dibuat.
Hal menarik lainnya, saya senang karena merasa seperti mentor buat anak-anak kecil. Saya yang tidak terlalu dekat dengan anak kecil, kini menjadi dapat membaur dan memberi sedikit edukasi tentang esos kepada anak-anak yang masih ada di bangku SD hingga SMP. Ini adalah hal baru bagi saya untuk mengedukasi anak-anak. Belum lagi saya ahrus menjawab semua pertanyaan yang sebenarnya ada yang tidak aku ketahui, seperti, “kenapa dinamakan sosial kalau ujung-ujungnya dapat duit juga?”  Walau dari awal sudah saya jelaskan E sos mengacu pada 3P, people, planet, and profit. Saya tambahkan juga dengan “namanya juga E.. E pasti perlu profit, E kan bisnis, sisa ditambah sosial aja. Jadi bisnis sosial yang mengarah terhadap 9 kehidupan sosial yang harus dibenahi. Jadi kita bisa  menolong kehidupan dan usaha kita tetap ada hasil buat kehidupan kita selanjutnya, kalau kita nggak dapat apa-apa, gimana kita mau nolong lagi nantinya” (Takut bilang MDG`s dan anak-anak semakin bertanya banyak)
Kelanjutan project, berharap bisa berlanjut, sebab susahnya untuk mendapatkan bahan baku. Tapi jika kemungkinan bahan baku telah habis dan saya tidak bisa mendapatkannya, kemungkinan besar saya akan memberi pelatihan (gratis dan berbayar ketika sudah bisa mendapatkan sisik ikan kembali) kepada masyarakat sekitar pesisir. Sebab sebenarnya mereka bisa menghasilkan sisik ikan yang baik dan berkualitas, namun mereka terlalu lelah untuk mengumpulkannya.

Selasa, 05 November 2013

Kuliah E sos terakhir

Diposting oleh Ien_Moet di 11:03 AM 0 komentar
Kemarin ada kuliah tamu dari 2 orang yang menurutku bisa membantu, namun sayang sekali beliau keluar kelas sebelum kelas berakhir. Ide yang amat bagus ketika melihat beliau memberdayakan makhluk hidup untuk kepentingan bersama. Selain itu dari yang telah di sampaikan oleh Pak Dewa menganai bisnis sosial yang ada seperti 5 orang yang menciptakan berbagai kebutuhan, misalnya saja pembunuh nyamuk yang bebas dari zat kimia. Begitupun yang dijelaskan oleh Pak Nur mengenai impact report.
Kemarin seusai kelas aku juga memperlihatkan product ku kepada beberapa dosen, seperti Pak Dewa, Pak Freddy, Pak Nur, Pak Eko, Ko Wawan, dan Pak Frans Royan.
Pak Dewa menyarankan agar memperbaiki packaging dengan memberi tulisan sisik ikan, agar orang lain tahu mengenai bahan baku aksesoris yang saya pasarkan.  Namun untuk produk cukup baik.
Pak Freddy mengatakan desainnya terlalu simple, karena Pak Freddy orang desain sehingga mengatakan demikian. Itu akan berpengaruh dengan targer pasarnya. Sebab jika target pasarnya kebawah, maka hal itu akan cukup baik. Namun jika bisa di desain dengan lebih baik dengan packanging yang baik maka akan terjual jauh lebih mahal. Packaging bisa menyusul jika desain productnya bisa diperbaiki. Pak Freddy juga menyarankan saya ke Pak David jika ingin mengembangkan idea saya untuk membuat sepatu dari sisik ikan.
Pak Eko mengatakan hal yang sama seperti Pak Dewa.  Beliau mengatakan bahwa tagline sisik ikan harus dicantumkan agar orang lain bisa mengerti. Selain itu packaging harus menarik, agar orang mau membeli.
Ko Wawan, Pak Nur dan Pak Frans hanya memberi komentar tentang bagaimana product sisik ikan ini.

Dari hari terakhir itu, aku baru menyadari bahwa user testing harus diawali oleh para ahlinya. Walaupun begitu user testing yang pernah aku lakukan juga mengatakan kurang lebih seperti yang pada dosen sampaikan kepadaku. Terimakasih Pak Nur untuk 2 semester ini sudah menyemangati dan mendukung aku. Terimakasih Pak Dewa dan Pak Freddy yang menyempatkan waktu untuk memberi masukan dan telah mengajarkan bagaimana menulis dengan baik. Terimakasih juga untuk Pak Eko yang sudah memberi banyak pengatahuan tentang sosial, walaupun semua yang Pak Eko berikan sangat susah untuk di pahami. Hehehe.
Harapan di akhirku, walaupun berakhirnya kelas Entrepreneur, semoga dosen-dosen diatas masih mau aku repotkan dengan usaha-usahaku ini atau yang lainnya. Mohon bimbingannya pak. ^_^

Senin, 28 Oktober 2013

Analisis Sosial

Diposting oleh Ien_Moet di 11:31 AM 0 komentar
Pengertian Analisis Sosial adalah metologi untuk mengahui tentang kenyataan sosial yang ada. Terdapat 2 pendekatan yang akan berguna, yaitu pastoral dan akademis. Pasrtoral mengarah pada historinya dan akademis mengarah kepada cara yang benar agar suatu masalah mampu di mengerti dengan jelas.
Analisas sosial lebih mengarah kepada bagaimana kita mengetahui penyebab, masalah, dan dampak yang terjadi pada kehidupan sosial. Bagaimana cara kita dapat menganalisa akan membantu kita untuk menyelesaikan permasalahan sosial yang ada. Dari hal tersebut harus bisa ditemukan cara terbaik agar solusi yang di dapatkan berguna bagi semua, tidak hanya pelaku saja. Kita harus mengetahui kunci penting permasalahan untuk mengetahui bagaimana cara menyelesaikannya, adapula kelompok-kelompok nantinya yang mungkin akan membaik / diuntungkan dan ada yang dirugikan. Oleh sebab itu harus cermat dalam mengamati masalah sosial yang ada.

Mentoring

Diposting oleh Ien_Moet di 10:15 AM 0 komentar
pertemuan 12 lalu, aku berkonsultasi dengan Pak Dewa. Saat itu respon yang Pak Dewa berikan adalah bagaimana mengatasi kelangkaan bahan baku!
Aku percaya semua bisa di atasi, jika aku bergerak lebih cepat aku percaya semua akan berjalan dengan lancar. Namun dengan adanya keterbatasanku maka masih terhalangnya untuk mencari sumber bahan baku yang baik. Saat ini masih ada beberapa calon lokasi dan sumber untuk mendapatkannya, namun karena terbatasnya waktu dan tenaga maka belum bisa direalisasikan.
Calon lokasi adalah, pasar ikan di daerah kenjeran. Untuk restaurant masih belum bisa dicari, sebab terbatasnya network dan sumber informasi tentang restaurant yang menggunakan bahan baku ikan kakap. 
Namun dari konsultasi dari dosen IBM Pak Sonata Christian dan Pak Hendras, beliau mengatakan bahwa ada network tentang bahan baku sisik ikan yang saya butuhan. Kata Pak Hendras beliau ada rekan yang di Semarang yang bisa membantu, namun ternyata kabar terbarunya Pak Hendras tidak ada komunikasi lebih lanjut dengan rekannya yang di Semarang.

Kamis, 17 Oktober 2013

Perjalanan SeikouCraft

Diposting oleh Ien_Moet di 9:01 AM 1 komentar
Devy, jejen, dita, clarisa
Selama E5, hal yang sudah di lakukan adalah memberi edukasi kepada anak-anak dan membantu mereka belajar menjual apa yang telah mereka kerjakan. Mereka belajar memberi pewarna pada sisik ikan, mengeringkan dan membentuk sehingga menjadi rangkaian bunga yang bisa di pasarkan. 



Saat mendatangi pasar dan bertemu
dengan penjual sambil mengambil
sisik ikan
Selain itu, pernah saya mencoba mengedukasi penjual ikan, namun yang terjadi seperti kegagalan. mereka sangat acuh dengan kehadiran saya.

Untuk dokumentasi tentang pembuatan dan penjualan anak-anak akan menyusul, sebab kemarin selama 2 minggu kami vakum karena mereka sedang ujian semester. Sedangkan sebelumnya tidak ada dokumentasi saat berjualan, hanya ada dokumentasi saat membuat sisik ikannya.






GALERI :

  • Proses mewarna :
Siapkan pewarna
Masukkan pewarna dan beri air
Setelah di beri air
    Masukkan sisik ikan
    Masukkan sisik secukupnya
    rendam selama satu hari
  • Proses menjemur 
    Dijemur duluuu
  • Proses pembuatan
Bentuk kelopak
    Lengkungkan dengan tang
Gunting jika ingin bermotif
Rangkai



rekatkan dengan lem tembak
Selesai di lem

Hore.. Jadi


Selesai
  • Membuat dengan Dita  dan Indah









  •  Hasil Jualan ( Seribu dan recehan senilai 73.500 pada akhir bulan september) 
Ini hasil jualannya.

Rabu, 16 Oktober 2013

Secuil cahaya

Diposting oleh Ien_Moet di 11:41 AM 0 komentar
gelap memang hitam

butuh cahaya untuk melihat
sama dengan kehidupan
tiada pasti akan masa depan

pentingkah cahaya?
bukankah si buta tetap bertahan
cahaya hati!
mungkinkan jawabannya

semua butuh cahaya
secuil cahaya
cahaya kehidupan
menerangi dan memberi ketenangan

dalam terang
kau akan melihat
banyaknya perasaan tersebar
hidupnya dunia yang beraneka

dalam terang
kau akan melihat arah
kau akan tertuntun dan berlari
meraih harapan dan impian

Curhatku.. ^^

Diposting oleh Ien_Moet di 11:32 AM 0 komentar
Mungkin mulai saat ini aku akan terus berusaha menulis tanpa konotasi yang negatif *semoga berhasil.. Hehe..

Jadi selama seminggu aku dadakan ke Bontang untuk mendatangi urusan keluarga, ternyata ada hikmahnya juga. Ceritanya senin pagi aku kuliah, jam 10 aku lagsung cari tiket untuk penerbangan ke Balikpapan jam 2, ternyata adanya jam 4 sorean. Oke, langsung cabut ke ATM dan bayar tiket. Sampai Balikpapan malam jam 6, cari travel dari kenalan teman yang kerja di Balikpapan. Ternyata travelnya masih nunggu satu orang yang ke Bontang sampai jam 10 malam, penerbangan dari Jakarta ke Balikpapan. *Capek banget.

Ketika menunggu, aku banyak bicara dengan supir-supir travel. Ada pula Om setan atau Kak Yuli ( orang yang ikut di travel, teman Om Supir Ipin yang minta di antar untuk meeting. Aku panggil Om setan karena selama dia nyetir selalu menakutkanku dengan setan yang ikutin mobil, di samping kaca, dll). Akhirnya aku diajak makan malam terlebih dahulu, sambil menemani Kak Yuli meeting dengan klien. 

Singkat cerita, balik ke Bandara jemput Om yang dari Jakarta langsung cabut ke Bontang. Karena Om Ipin ngantuk, akhirnya sampai Bontang kak Yuli yang nyetir mobil sampai jam 5 pagi. Dalam perjalanan aku tidak bisa tidur karena kak Yuli banyak cerita, mulai akrab, aku beranikan diri lihat data-data meeting kak Yuli tadi. Banyak pertanyaan yang aku tidak faham tentang dunia kerja sesungguhnya.

Sesampai di rumah, jam 5 pagi, ternyata dompetku tertinggal di mobil, siangnya Kak Yuli mengantarkan ke rumahku. Disitu aku baru tau ternyata dia pulang ke Bontang hanya untuk mengambil data dan ke kantor pajak, dll. Aku lupa!Setelah mengantar dompet, dia lanjut ke Balikpapan untuk meeting lagi dengan klien lainnya. 
Selama seminggu aku sering telpon dan berbagi cerita dengannya. Hal yang aku pelajari, ternyata meeting itu nggak mudah, belum tentu setelah meeting jauh-jauh keluar kota klien menerima idea kita, dan persetujuan lainnya seperti harga dll. Padahal Kak Yuli datang ke Bontang selama 5 jam hanya untuk mengambil data, menyiapkan data-data baru, merevisi dll. Belum lagi waktu dia nunggu klien untuk datang ke tempat yang sudah di janjikan untuk bertemu. 

Dulu waktu SMA, aku pernah curhat ke guru SMA ku di YPK, aku marah, takut, semuanya.. Karena akutansiku selalu dapat 100, tapi karena salah pengurangan di 1 bagian akhirnya aku dapat 0.. Kenapa? Akhirnya guruku menjelaskan, "kalau kamu tidak teliti kamu yang akan rugi nantinya Ndah. Kamu belum tau bagaimana kerasnya hidup dan kerja di dunia luar" Hal ini masih ku ingat, toh ternyata memang benar! Aku juga berkali-kali gagal dalam ngejalani bisnis. Jujur, aku pernah merasa bodoh, kalah, dan semuanya. Tapi pengusaha sukses juga ternyata banyak yang awalnya kayak aku. Kenapa aku harus takut sekarang kalau kedepannya nanti aku bisa bahagia?

Aku yakin, aku bisa sukses, entah itu kapan, tapi di masa mudaku, akan ku habiskan kegagalan demi kegagalan, biar di masa dewasa dan tuaku, cuma akan ada masa-masa berhasil dan bahagiaku.. ^^ Bismillah.

Selasa, 08 Oktober 2013

Kapita Selekta Universitas Ciputra

Diposting oleh Ien_Moet di 5:07 PM 0 komentar
Rabu kemarin saya mengambil 2 kapita selekta mengenai create a sustanable business dan kontor cabang. Yang di bawakan oleh Pak Sonata dan Pak Frans. Dari kapita selekta tersebut ada hal yang dapat aku pelajari, namun ada pula hal yang mengganjal. Sebab ada beberapa yang tidak aku fahami dari materi yang diberikan oleh narasumber.

Niat aku mengambil dua kapita selekta ini agar usaha yang aku jalani berkembang dan berkesinambungan. Tapi ternyata semua yang diharapkan tidak bisa berjalan dengan baik. Mungkin harus bisa mencari informasi dari berbagai sumber. Tidak hanya dari dosen atau hal-hal yang bersifat formal. Karena menurut aku sebenarnya ilmu dan informasi bisa di dapat dari manapun selama kita ada niat untuk mencarinya.

Kantor Cabang

Diposting oleh Ien_Moet di 5:02 PM 0 komentar
Pada siang hari kapita selekta yang aku ambil mengenai kantor cabang, yang di bawakan oleh Pak Frans. Jujur karena siang, mungkin aku jadi sudah loyo duluan. Apalagi pembicara dan topik menurut saya pribadi kurang memuaskan. Niat dari awal ingin membuat usaha yang berkesinambungan dengan memiliki banyak kantor cabang. Tapi ternyata yang di bahas dalam pertemuan siang adalah apa saja yang harus ada dalam kantor pusat dan cabang, seperti alat dan bahan-bahan. Di beritahukan juga tentang struktur organisasi. Namun sebenarnya saya kurang faham dengan penjelasan Pak Frans

Dari yang saya dapat, cuma bagaimana cara menyiapkan untuk membuka kantor cabang agar bisa berjalan dengan baik. Just it. *sad*

Create a Sustanable Business

Diposting oleh Ien_Moet di 3:08 PM 0 komentar
Berani berbeda dan menjadi yang utama
Pada hari Rabu lalu kelas di ganti dengan kapita selekta. KS pertama yang aku ambil adalah bagaimana membuat bisnis berkelanjutan atau create a sustanable business. Yang dibawakan oleh Pak Sonata dosen IBM di Universitas Ciputra. Beliau memberi izin untuk saya bisa konsultasi dengannya setiap saat. Karena beliau mempunyai network tentang bagaimana memasarkannya dengan baik, pengrajinnya, dan bahan bakunya. Walaupun dari luar Surabaya.

Hal yang aku ambil dari kapita selekta mengenai bisnis yang berkelanjutan adalah bisnis yang biasanya menjadi turun temurun. Yaitu bisnis yang biasa di bangun oleh eyang buyut kita, hingga akhirnya kita yang meneruskan. Biasanya pioner akan membuat bisnis hingga mencapai 100% untuk meraih kesuksesan, namun pada keturunan kedua biasanya hanya akan mengembangkan bisnis mencapai 33%, ketiga dan selanjutnya biasanya hanya menikmati dan hanya bekerja keras sebesar 12% bahkan kurang.

Untuk membuat bisnis yang berkelanjutan sebenarnya membutuhkan sosok pemimpin yang memiliki krakakter pemimpin. Apa saja karakter pemimpin yang bisa membuat bisnis tersebut berkelanjutan?
  • Belajar dari kesalahan
  • Mau mengembangkan diri
  • Memiliki network sesuai bidangnya
  • Berani dan menyukai tantangan
  • Jujur dan terbuka
  • Membangun usaha dari 0 hingga berkelanjutan
  • Komitmen Jelas
Dengan terbentuknya karakter sorang pemimpin maka InsyaAllah apa yang kita jalani mengenai bisnis yang dilakukan akan menimbulkan dampak yang baik juga.

Selain itu untuk memerangi kehancuran bisnis yang sudah lama di bangun, maka kurangilah life style yang saat ini sedang merak. Seperti jalan-jalan keluar kota atau negeri tanpa tujuan untuk kemajuan bisnis. Tidak apa jalan-jalan keluar negeri, tapi tetap melihat peluang-peluang yang bisa di terapkan di Indonesia dari apa yang telah kita lihat di Negara orang lain. ^^

Rabu, 02 Oktober 2013

Network mengolah limbah sisik ikan

Diposting oleh Ien_Moet di 12:31 PM 0 komentar
Berikut adalah tokoh yang bergelut di bidang kerajinan tangan :
  1. Ibu Theodora, Ibu Thea berasal dari Maluku yang membuat thesis mengenai dampak sisik ikan. Beliau juga mengajar di salah satu Universitas di Jakarta dan membuat di Jakarta / Depok kursus mengenai bagaimana mengolah limbah sisik ikan.
  2. Wayan, berasal dari Bali dan tinggal di Surabaya tepatnya dekat dengan pasar genteng, saat ini sudah memiliki toko yang menjual produk-produk dari sisik ikan.
Sebenarnya Ien sempat menemukan di google tentang tokoh-tokoh yang bergelut dibidang ini, namun Ien hanya menaruh penemunya dan orang yang sudah berhasil di bidang ini. Untuk menemukan Ibu Thea, Ien pernah berfikir untuk tinggal di Depok selama beberapa saat, namun ternyata alamat yang Ien dapat tidak bisa ditemukan oleh sahabat Ien dari SMP yang kuliah di UI. Sehingga Ien batalkan niat untuk ke Jawa Barat. Untuk sumber kedua, ada niatan mau berkunjung dan bertemu langsung, namun tidak ada alamat rumah yang bisa Ien temui, dan untuk ruko, Ien berhalangan dengan waktu, namun sempat sekali kearah ruko tersebut berdiri, namun gagal karena akhirnya hanya berniat untuk mencari pasar yang ada di Sidoarjo. ( Saat itu buat kesepakatan dengan teman yang berada di Sidoarjo untuk membantu menemukan pasar saja, tidak beserta rukonya)

Membangun Networking

Diposting oleh Ien_Moet di 12:04 PM 2 komentar
Untuk membangun networking, setidaknya harus memiliki kenalan. Dari kenalan itu kita bisa kenal dengan orang-orang baru lainnya. Ada sedikit cerita tentang bagaimana Ien belajar untuk membangun networking.

Cara-cara yang Ien lakukan untuk membangun networking memang beragam. Yaitu :
  1. Misanya saja datang ke seminar. Bisa seminar yang dilakukan di kampus atau di luar kampus. Contoh, jika mengikuti seminar, kapita selekta atau workshop apapun, pasti akan ada pembicara. Dari situ kita bisa bertanya di akhir kegiatan. Bertanya mengenai materi yang di bawakan tadi, bertanya mengenai hal yang masih belum jelas mengenai apa yang kita miliki, atau hal-hal lainnya. Setelah mencoba mendekati dengan hal atau topik yang sama baru akhir-akhirnya, minta kartu nama. Kejadian nyatanya saat Ien ikut kapita selekta dan Ien coba untuk berkonsultasi mengenai bisnis sisik ikan yang Ien mulai dari semester 3, akhirnya beliau meminta kontakku untuk membantu mengenalkan dengan pengrajin, bahan baku, dan pemasaran yang cocok dengan bisnis yang kujalani. ( Alhamdulillah )
  2. Saat menunggu. Biasanya kalau kita menunggu itu menyebalkan bukan? Tapi ternyata ada hikmahnya. Kenapa? karena kita bisa berkenalan dengan orang lain, entah itu dari kalangan manapun. Pasti suatu saat akan sangat membantu. Misalnya saja kemarin Ien di TP belanja sendirian, nunggu hingga larut malam untuk bertemu dengan teman. Ien sendirian duduk di bawah jembatan penyebrangan di depan Ranch Market. Karena jenuhnya menunggu, akhirnya Ien mengajak ngobrol orang yang pacaran di samping Ien, akhirnya Ien bisa dapat informasi mengenai apa yang Ien butuhkan. Waktu itu Ien butuh tentangharga-harga laptop, dan ternyata cewek yang duduk disebelahku tadi bekerja di barang elektronik. ^^ Setelah dia pergi juga ganti bapak-bapak, ternyata beliau salah satu anggota pemain bola dan pernah ke Bontang (rumahku), jadi bisa saling berbagi informasi, dan yang menyenangkan beliau mencoba membantuku untuk mencari klien ( tugas psikologi konseling ) 
  3. Saat ada pameran, atau sedang mendatangi pameran. Biasanya akan ada orang-orang yang memberi feedback, dari situ kita bisa membangun relasi yang lebih akrab dengan konsumen maupun produsen. Misal kemarin di CWS, ada beberapa orang yang meninggalkan kontak untuk menjalin kerjasama. 
  4. Dosen. ^^ Dosen itu senjata terampuh untuk membangun networking, mereka sebagai fasilitator yang bersedia membantu kita untuk mengenalkan orang-orang yang akan bisa membantu kita. Misalnya saja dosen E4 Sosialku dulu, beliau memberikanku kontak dari juri yang kalau tidak salah Direktur dari radio Suara Surabaya ( Maaf jika salah sebut jabatan dan nama perusahaan)
Hehehe, rasanya itu aja sih yang bisa Ien bagi sejauh ini, karena cuma ini yang bisa Ien ingat. Sebab apa yang Ien tulis di atas bersumber dari pengalaman pribadi Ien. Jadi semoga bermanfaat ya.

Btw, mau nyampein sedikit kebahagiaan Ien nih.. Kemarin tulisan Ien ada yang masuk ke inspirasi lintas me.. Check it out

Selasa, 01 Oktober 2013

Black and Gold

Diposting oleh Ien_Moet di 10:15 AM 2 komentar
Universitas Ciputra mengarahkan mahasiswanya untuk berwirausaha, pada semester 5 terdapat mata kuliah Project Innovation Psychology II, sehingga mahasiswa Psikologi semester 5 membuat produk dengan inovasi beserta hubungannya dengan Psikologi.


Saat ini product yang dirilis adalah T-Shirt dengan tema kepribadian seperti, Sanguin, Melankolis, Koleris, dan Plegmatik.


Bahan yang digunakan : Katun Combed 100%

Ukuran : S, M, L, XL

Warna : Merah, Biru, Putih, Hijau, Kuning, dan Merah. ( Jika persediaan masiha ada)


Jika ingin memesan atau ada pertanyaan bisa menghubungi contact person :


Indah Dewi Wati 


Pin BB : 22BCF608

No HP : 0858 2222 0992 
Email : ndwi@student.ciputra.ac.id
Twitter : @ienmoet
Facebook : https://www.facebook.com/indah.dewi.wati


Salah satu contoh product tentang kepribadian Sanguin.


Black and Gold
Sanguin

Jika kalian berminat silahkan mencoba test kepribadian disini

Click Here if you want to read English Version

Selasa, 24 September 2013

Cody Simpson - Not Just You

Diposting oleh Ien_Moet di 6:44 PM 0 komentar
Darling, 
I know your hearts seen better times.
I know our songs had better rhymes
Before today, no..

Darling,
I guess I made the wrong mistakes.
I understand if you need your space.
Please take your time.
Before you go away, so far away,
You need to realize.

Baby, it's not just you.
You know it hurts me too.
Watching you leave,
With tears on your sleeve
Don't you notice that mine aren't exactly dry?

Baby, it's not just you.
That's hurting,
It's me too.

I'm sorry,
I wasn't there to catch the fall.
I didn't hear you when you've called,
All of those nights.

Please don't forget the good days with me.
I can make back the heart aching beat
When it gets dark and it's hard to see,
I'll turn on the lights.

Before you go away, so far away
I really need you to know.

Baby it's not just you.
You know it hurts me too
Watching you leave,
With tears on your sleeve
Don't you notice that mine aren't exactly dry?

Baby, it's not just you
That's hurting
Hey, it's me too

I'm not giving up,
You don't have to leave,
I am willing to beg 'til I break my knees,
I believe in us,
Don't give up on me,
Girl I know that you're hurting.
And I'm sorry for the pain,
I promise that I'll change,
Forgive me, forgive me.

Baby it's not just you.
You know it hurts me too.
Watching you leave,
With tears on your sleeve
Don't you notice that mine aren't exactly dry?
(not exactly dry, baby)
Baby, it's not just you.
You know it hurts me too.
We had it all
How could we fall,
Baby I thought we would never die.

Baby, it's not just you
That's hurting

It's me too


Baby, it's not just youThat's hurtingIt's me too
Baby, it's not just youBaby, it's not just youBaby, it's not just youIt's me too



Selamat menikmati Lirik lagu dari Cody simpson, Not Just You.. ^^

Rabu, 18 September 2013

Perjalanan Ke YK

Diposting oleh Ien_Moet di 1:56 PM 0 komentar
Selama di Yogya, yang benar-benar aku pelajari itu SALAM, karena visi dan misi yang dimiliki sangat sosial sekali. Mereka juga memiliki produk, dan tidak sekedar charity. Mereka membuat makanan sendiri dan memberdayakan orangtua siswa. Begitupun dengan siswa di SALAM, mereka akan menjadi masa depan bangsa yang cukup akrab dengan alam. Sehingga bisa mengerti secara langsung bagaimana keadaan Indonesia ini ( bagaimana mengolah bahan-bahan yang tersedia di Negeri ini ).

Perjalanan kedua, jujur ngantuk dan blank. Sebab yang di bahas adalah sejarah Indonesia. Sedangkan dari SD aku paling kesel sama pelajaran sejarah. Sebenarnya aku juga bingung, dari mana mereka memperoleh profit? Apa semuanya sosial aja? Weh, dari mana kita bisa hidup kalau nggak ada profit sama sekali. Apa gula itu produk yang bisa di jual dan jadi profit? Tapi sosialnya aku rasa keren, satunama sebagai media  untuk mengubah apa yang tidak terlihat menjadi terlihat. Memfasilitasi perpustakaan, dsb.

Bethesda. Lumayan khawatir, karena dulu setahun kakakku masuk RS Bethesda. Yang menakutkan adalah belajar mengenai kesehatan secara otodidak. Bagus sih, tapi bagaimana kalau ada orang yang sakit parah dan di tangani sama orang yang bukan sesuai profesinya? Kebingungan lainnya apa Bethesda dapat profit dari dibukanya RS tersebut ya? Karena kalau mereka membantu aceh, papua, dll, darimana biaya yang didapat? Apa hanya bermodalkan sosial dan nekat?  Tapi keren sih, mereka masih peduli satu sama lain sampai datang jauh-jauh untuk membantu.

Terakhir, aku juga suka. Mereka yang memiliki kondisi tubuh yang tidak sempurna bisa belajar dan bekerja untuk menghidupi dirinya dan keluarga. Selain itu, setelah ada pembicaraan sedikit dengan berbagai anggota di dalam, ternyata ada semangat pantang menyerah, dan ketelatenan yang ada pada diri teman-teman di organisasi tersebut. Bahkan ketika badan salah satu anggota terluka karena mesin, dia tetap menyelesaikan pekerjaannya. Sungguh luar biasa..

Sejujurnya di Yogya aku merasa biasa saja, sakit perut yang ada, capek juga. Sebenarnya kita ini sosial entrepreneur, mengacu pada planet, people, dan profit. Jadi kalau Cuma sekedar sosial, membantu, dan tidak ada profit yang di dapat, aku rasa itu pekerjaan yang luhur tapi berat. Sebab, kita di Ciputra belajar untuk menjadi seorang Entrepreneur, bukan orang yang hanya bekerja untuk sosial tanpa ada penghasilan. 

Minggu, 08 September 2013

E5 Sosial Universitas Ciputra 2013

Diposting oleh Ien_Moet di 11:36 AM 0 komentar
Halo, dalam minggu ini pelajaran yang aku ambil adalah (blank). Yang paling aku ingat adalah bagaimana seorang pria dengan profesional berani berfoto dengan dandanan wanita. ~salut
Selain itu tempat di Yogyakarta yang lumayan aneh! Kenapa aneh? karena Menu yang bertuliskan teh susu, ketika sampai di meja makan hanya berisi teh (saja). Lalu mana susunya? Wadahnya adalah gelas yang berbentuk seperti payudara wanita. Ya, jadi susunya adalah wadah dari teh tersebut. Menarik kan!

Adalagi, seorang yang menjual mie ayam di dekat salah satu universitas. Dia melihat pasar dan dia berencara untuk membuka lapak di tempat yang lebih proposional, harga yang terjangkau, dan product yang lebih baik. Namun, dalam komunitas, harus tetap melihat budaya yang tercipta di dalamnya, jangan sampai seorang Entrepreneur merusak nilai adat yang ada di suatu lokasi. Sebab, selain merugikan Entrepreneur sendiri akan berdampak kurang baik bagi warga yang berada di lokasi tersebut.

Kenapa? Pertama, jika kita tidak melihat adat yang terbentuk, akan merugikan kita sendiri. Sebab, apa yang di percaya sangat berpengaruh terhadap pandangan pertama kali mengenai product, ataupun pelayanan yang Entrepreneur tawarkan. Misalnya saja mie ayam tadi, warga sekitar terbiasa dengan mie ayam yang berwarna gelap, maka salah jika Entrepreneur baru yang membuat lokasi di tempat yang strategis dan harga yang terjangkau jika membuat product dan pelayanan yang kurang tepat. Misalnya mie ayam yang berwarna putih. Kenapa? Karena warna mengira bahan yang di buat dari daging babi, sehingga harganya murah, dan tidak ada tulisan 'halal' sehingga lebih membuat konsumen tidak ingin masuk ke dalam warung tersebut. Ditambah yang jual adalah orang cina.

Jadi jika ingin membuat sesuatu, selain melihat product, tempat, harga dan promosi, harus juga melihat adat dan budaya yang tercipta.

Oh iya, kemarin hari Jumat, aku juga mencari sisik ikan di Pasar Sedati (lebih ke karang anyar) Sidoarjo. Ien juga sudah membuat kesepakatan sama penjualnya, namun ibu penjual tidak hafal no HP suami, sehingga no Ien yang di catat. namun sampai saat ini belum ada kabar dari ibu penjual ikan tersebut. Padahal rumah Ien Gresik, kalau datang kesana tanpa info, bisa-bisa nggak akan ketemu sama Ibu nya. Kan capek juga. >.<

Cara baru yang harus aku pelajari sepertinya bagaimana meng-edukasi orang yang kurang tertarik dengan lingkungan. Soalnya, kemarin si Ibu kurang peka dan kurang perhatian saat aku berbicara tentang dampak sisik ikan jika terbuang begitu saja.

Ini fotoku disana. (narsis dulu)

Senin, 02 September 2013

Understanding Your Consumer with human motivation

Diposting oleh Ien_Moet di 4:40 PM 0 komentar
Bagaimana cara kita menjual product atau jasa dengan menggunakan teori psikologi?
Pertama kita harus tau bagaimana kebutuhan konsumen, dan apa yang ada dalam product atau jasa kita. Seperti teori dari Abraham Maslow mengenai kebutuhan, perkembangan kebutuhan manusia (menurut Maslow) menjadi 8 kebutuhan dasar. Dari setiap kebutuhan tersebut bisa di hubungankan dengan apa yang product kita punya dengan konsumen.

Berikut adalah teori dari maslow, bawah ke atas.
Teori Kebutuhan Maslow
  • Physiological Needs ialah kebutuhan umum manusia, seperti makan, minum, dan sex
  • Safety Needs mengarah pada keamanan dan kenyamanan seperti kesehatan
  • Belongingness & Love need adalah relasi antara anak-orangtua, teman sebaya, kekasih dll
  • Esteem needs lebih mengarah pada harga diri
  • Know and Understand mengarah pada ilmu pengetahuan
  • Aesthetic Needs adalah kebutuhan akan keindahan
  • Self actualization seperti bakat dan minat
  • Self Transcendence lebih mendekati pada sosial
Misalnya product yang kita jual adalah Aksesoris dari sisik ikan, kebutuhan konsumen yang kita jangkau adalah Esteem need dan Transcendence. Kenapa? Esteem need karena belum banyak orang yang menggunakan product semacam ini, sehingga harga diri seseorang akan terangkat karena product itu masih tyerbatas. Self Transdence karena mengarah kepada sosial. Sebab sisik ikan mengandung logam berat, jika di pergunakan dan di manfaatkan, maka akan mengurangi masalah sosial yang ada. Bisa juga (jika di paksakan) masuk ke belongingness dan love needs, sebab dengan harga diri yang menaik akan membuat hubungan dengan rekan bisa lebih baik. Bahkan rekan juga bisa menggunakan product yang sama.


~ Semoga bermanfaat ~

Minggu, 25 Agustus 2013

Dengan menulis, menjadi Rupiah

Diposting oleh Ien_Moet di 12:37 PM 0 komentar
Kemarin ada Pak Dewa dan Pak Fredy yang bersedia membagi ilmu, tips, dan trik. Bagaimana menulis bisa memuaskan hati dan mendapatkan uang. Caranya mudah, cukup dengan menulis opini dan mencoba menaruh di koran, siapa tau berhasil dan tulisanmu berganti menjadi rupiah. Namun sebelum menulis, pasti kita harus tau apa topik yang harus di bahas. Sehingga perlunya membaca untuk menambah referensi dari tulisan kita nantinya.

Ada cara-cara membaca yang mungkin berguna, misalnya saja, membuka daftar isi dan membaca bagian-bagian yang di inginkan saja. Atau membaca dari tulisan-tulisan yang berbeda. Ini adalah bagian dari cara membaca dengan cepat dan efektif.

Selain itu, seandainya benar ingin mencoba, bisa memilih satu topik dan buat beberapa opini dari beberapa sudut pandang yang berbeda, sehingga satu opini (coba) di kirim di satu koran.


Cara lainnya, buatlah sekreatif mungkin. Tidak hanya menjual tulisan yang berisi promosi atau hal-hal yang biasa. Buatlah dengan tema yang nyeleneh atau dengan gabungan dari beberapa kreasi. Misalnya saja seperti yang pak Fredy jelaskan, tidak menulis tentang restaurant, namun bagaimana seorang koki bisa membuat mie dengan sangat tipis.

Saat uji coba, jujur saya masih kurang faham, dan belum ada pandangan mau buat seperti apa. Selain kosa kata yang masih minimum dan materi yang kurang mengenai passion saya. Oleh sebab itu, saya tetap mencoba menulis mengenai trafficking yang terjadi di Surabaya. Disini saya belajar, dan salah adalah langkah kedua, setelah mencoba dan melakukan (do), untuk menjadi lebih benar dan mengerti.


Semoga bermanfaat!

Jumat, 16 Agustus 2013

Membuat Logframe

Diposting oleh Ien_Moet di 9:42 AM 0 komentar
Minggu ketiga untuk Sosial Entrepreneur di dampingi oleh 4 fasilitator, Pak Fredy, Pak Dewa, Pak Nur, dan Pak Eko.  Dalam kelas kami membahas bagaimana sih membuat Logframe dengan baik. Pak Eko segera memberi tool kepada kami.
Seperti gambar di bawah ini, ini adalah logframe yang menjadi pedoman bagi kami untuk menjalankan bisnis. 
Dalam kelas memang memakan waktu yang lama untuk bisa mengerti bagaimana detailnya membuat logframe, namun Alhamdulillah kami diberi waktu diluar kelas untuk bertanya mengenai logframe tersebut.

ternyata tidak hanya usaha yang harus punya goals, setiap pribadi harus punya goals, misalnya saja tujuan hidup, cita-cita, dan harapan atau mimpi-mimpi besar. Akan lebih baik jika itu semua bisa kita perinci, sehingga ada motivasi untuk bisa melanjutkannya, sebab sudah ada apa yang harus dilakukan dengan jelas. Jika semua sudah di buat dengan jelas maka secara tidak langsung, kita pasti akan melakukan hal-hal tersebut dan insyaAllah akan menuai hasilnya.

So, gimana sih cara buat Goals?
Buatlah Goals dengan kata-kata yang positif. Agar otak mampu mencerna dengan baik, sebab jika ada kata negative maka otak akan merespon dengan tidak baik. Maka buatlah segala pedoman kita nanti dengan kalimat-kalimat yang positive.

Selanjutnya kita juga harus bisa membuat objective atau purpose. Bagaimana caranya?
Kita harus bisa membuat statement dengan baik, dan harus bisa mengelola keterbatasan yang kita miliki. Misalnya saja waktu, tenaga, dan modal yang kita miliki.

lanjutkan dengan membuat bagian-bagian lainnya seperti indikator keberhasilan yang akan kita tentukan, dan jangan lupa di MoV harus ada. Sebab MoV adalah bukti nyata bahwa apa yang telah kalian lakukan itu benar terjadi dan telah terealisasikan..


^_^

Oke, semoga nanti aku dan kalian semua bisa membuat LogFrame lebih baik ya. Karena setiap saat pasti Logframe ku akan diperbaharui. Begitu juga dengan BMC dan BMU yang pernah aku buat.

Semoga bermanfaat.

Pulang liburan

Diposting oleh Ien_Moet di 9:17 AM 0 komentar
Setelah beberapa hari kembali aktifitas, hal yang terjadi sangat mendewasakanku. Menyebalkan! Cuma satu kata itu yang bisa aku ucapkan. Sebab rumah itu berdebu semua, sanyo tidak menyala, air PDAM belum masuk-masuk. Kelinci kesayanganku kelaparan karena di tinggal berhari-hari, tepatnya 10 hari. Setelah itu yang menyedihkan mbah ku yang aku bawa dari kalimantan langsung di ambil kesana-sini. Sumpah nggak tega ke mbahku, beliau sudah tua tapi di baw kemana-mana.

Untungnya esok hari abang datang dan bawa ketupat + bebek. Langsung ku ucap rasa syukur ku. Ternyata di balik kesusahanku masih ada orang yang peduli. memang benar, seharian kemarin aku cuma minum susu dan sereal, rasanya belum cukup untuk mengganjal perut. Mana bersih-bersih rumah juga berjam-jam, rasanya tenaga ku benar-benar terkuras.

Tapi semua ini adalah cara Allah untuk terus bisa mendewasakanku. Untuk bisa mandiri dan mengubahku menjadi lebih baik. Terima kasih Ya Allah. Engkau selalu memiliki cara untuk membuatku lebih baik. ^^
Ini Mbah ku

Selasa, 13 Agustus 2013

Selamat Idul Fitri dan tetap semangat kuliah

Diposting oleh Ien_Moet di 9:52 AM 0 komentar
Sebelumnya Selamat Hari Raya Idul fitri, Mohon maaf lahir dan bathiin ya semua. Lebaran kali ini Indah ada di rumah Bontang, dan mendapatkan tugas untuk membaca cerpen. Cerpen yang aku baca adalah Pertengkaran dan kisah-kisah lain. Karena terbiasa membaca dari awal jadi langsung membaca dari awal, padahal cerpen yang pertama itu ceritanya luar biasa seperti novel. Terdapat beberapa bab. Namun hal yang aku dapat dari cerpen pertama adalah detailnya penulis menjelaskan latar, suasana, dan lokasi. Dalam setiap bab intinya adalah mereka bersahabat dan berselisih hanya karena ucapan yang menyinggung. Akan tetapi itu tertulis hingga berbab-bab.

Selain itu selama saya di Bontang, awal datang dari Surabaya saya besi keras untuk mendapatkan pesawat dari Balikpapan ke Bontang sebab saya cadangan ( pesawat perusahaan ), di dalam pesawat saya melihat profil perusahaan dan melihat sejarahnya, visi misi, dan hal-hal lainnya. Entah tapi saya merasa Pupuk Kaltim (web lagi bermasalah sepertinya) adalah perusahaan yang menyeret ke sosial juga. Sebab banyak hal yang di lakukan untuk kelestarian lingkungan dan memberdayakan masyarakat di sekitar pabrik ( Bontang ).
Pupuk Kaltim

Kamis, 01 Agustus 2013

Kewirausahaan Sosial

Diposting oleh Ien_Moet di 10:10 PM 0 komentar
Tidak banyak yang faham akan apa itu Kewirausahaan sosial dengan kegiatan sosial. Jelas berbeda, pada semester lalu pernah saya jelaskan di blog ini mengenai apa itu sosial entrepreneurship. Perbedaan yang jelas adalah adanya profit dan tidak adanya profit. Setelah itu adanya dampak sosial atau hanya mementingkan diri sendiri/perusahaan. Selain itu berbedanya sumber dana dan product yang di pasarkan atau dibagikan.

Dalam pelajaran minggu ini, kami semakin di perjelas kemana arah tujuan kami nanti. Tidak hanya mengetahui apa yang bisa dilakukan oleh sosial Entrepreneur, melainkan bagaimana melanjutkan dengan cara-cara yang lebih baik Tidak hanya rencana, namun bagaimana kami bisa merealisasikan kedalam kehidupan nyata. Oleh sebab itu sebelumnya kami juga di bekali untuk membaca perbedaan antara koperasi, yayasan, dan perkumpulan.

Minggu, 28 Juli 2013

Millenium Development Goals

Diposting oleh Ien_Moet di 6:29 PM 2 komentar
Ini week 1 dalam Sosial E di semester 5. Namun minggu ini saya malu untuk masuk kelas. Sebab jam 7 pagi online dan check kelas di edmodo, di lanjut mandi dan siap-siap (selesai pukul 08.20am). Perjalanan Domas - Citraland adalah 30 menit. Pasti cukup sampai kelas tepat waktu. Ternyata di jalan ada saja halangan, bahkan sudah masuk gang-gang kecil untuk menghindari padatnya kendaraan. Doa-pun sudah dilakukan, tapi tetap saja nasib ku memang harus telat. Karena ada dosen baru di E Sosial, berasa malu, week pertama dan telat pooll pooll an.. Akhrinya lanjut deh ke tujuan berikutnya setelah selesai kuliah. Hehehe ( jadi bolos ) lanjut ke daerah tandes untuk bayar STNK motor ( warga baik, wajib bayar pajak ).

Oke, lanjuut ke pelajaran E sosial. Dalam week pertama, yang di bahas di kelas mengenai Millenium Development Goals (setelah bertanya ke teman dan melihat edmodo). 

Menurut saya pribadi, ada 3 hal yang harus di utamakan dalam Millenium Development Goals, 
  1. Memberantas kemiskinan dan kelaparan
  2. Mencapai pendidikan dasar universal
  3. Melestarikan kelestarian lingkungan hidup
Kenapa Ien memilih 3 tujuan tersebut dari Millenium Development Goals? 
  • Memberantas kemiskinan dan kelaparan, agar masyarakat terus mampu bertahan hidup. Sebab pangan adalah salah satu cara untuk manusia tetap bertahan hidup. Tanpa adanya pangan, manusia tidak mungkin bisa bertahan hidup kecuali atas pertolongan Allah.
  • Mencapai pendidikan dasar, tidak terkecuali, setiap individu wajib memiliki pendidikan, agar mampu membaca, menulis, dan mengerti pengetahuan dasar. Kenapa? Agar tidak di perbudak oleh individu yang lainnya. Tidak jarang sebangsa sendiri masih tega memperbudak rekanannya demi kepentingan pribadi.
  • Ketika lingkungan itu bersih, sedikit kemungkinan adanya permukiman kumuh, dan sedikit pula kemungkinan orang yang akan jatuh sakit. Dengan adanya lingkungan yang bersih dan tidak tercemar, maka sudah tercapai 2 tujuan dari Millenium Development Goals. Yaitu lingkungan sehat dan memerangi penyakit..

Senin, 22 Juli 2013

Hari Pertama Ien di Semester 5

Diposting oleh Ien_Moet di 10:14 AM 2 komentar
Senin ini, puasa minggu ke 2, harus kembali beraktifitas. Bener banget, puasa itu tidak menghalangi orang beraktifitas. Cerita Ien semalam ini lumayan kurang baik. Semalam tidur jam 00.30 am, terbangun untuk sahur jam 01.30 am. Hingga pagi hari tidak bisa terlelap. Menyedihkan sekali senin ini. Setelah itu jam 6 bersiap-siap membersihkan diri dan jam 7 langsung berangkat ke kampus. Perjalanan 30 menit. Tepat pukul 07.30 sampai di parkiran. Setelah itu langsung masuk kelas dan segera mendapatkan tugas dari kuantitatif psikologi. Hari pertama Ien di semester 5 lumayan membaik, semangat, rapi, dan fokus. Walaupun sedikit mengantuk, hingga akhirnya menulis blog ini.

Sebenarnya sih mau mencari tugas, teori yang mengenai Entrepreneurship. Tapi ragu mau mencari mengenai apa. Huff, inilah hidup. Semangat Ien. Target semester ini adalah beasiswa. inilah tujuan ku. Amien.

I Love myself.

Selasa, 09 Juli 2013

Ramadhan 2013

Diposting oleh Ien_Moet di 7:42 PM 0 komentar
Hey, wah alhamdulillah akhirnya kita semua kaum muslimin bisa kembali bertemu dengan bulan suci Ramadhan. Subhanallah ya saudara Ien sekalian, Ramadhan 2013 ini menjadi awal buat kita semua kembali untuk belajar lebih baik. Dulu waktu Ien mengaji, hal yang masih ien ingat saat bulan suci ramadhan adalah.. 

Puasa itu baik untuk kesehatan, itu yang di katakan oleh guru mengaji Ien. Sebab organ tubuh dalam diri manusia ternyata juga harus beristirahat. Alasan jelasnya Ien lupa. 

Selain itu kita bisa merasakan orang yang kekurangan, kita bisa menahan diri untuk tidak makan dan merasakaan apa yang mereka rasakan, selain itu melatih diri untuk terus sabar, tidak berbohong, dll. Berikut yang ien copas dari beberapa blog, semoga bermanfaat.


Saudara-saudaraku yang dirahmati Allah SWT,
Setiap ibadah dalam Islam memiliki keutamaan masing-masing. Demikian pula dengan puasa yang telah diwajibkan oleh Allah SWT dalam firman-Nya :

شَهْرُ رَمَضَانَ الَّذِي أُنْزِلَ فِيهِ الْقُرْآَنُ هُدًى لِلنَّاسِ وَبَيِّنَاتٍ مِنَ الْهُدَى وَالْفُرْقَانِ فَمَنْ شَهِدَ مِنْكُمُ الشَّهْرَ فَلْيَصُمْهُ

Bulan Ramadhan adalah (bulan) yang di dalamnya diturunkan Al-Qur'an, sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang benar dan yang batil). Krena itu, barang siapa diantara kamu ada di bulan itu, maka berpuasalah… (QS. Al-Baqarah : 185)

Berikut ini adalah keutamaan-keutamaan puasa :
1. Amal mulia yang pahalanya akan dibalas langsung dari Allah SWT

Jika amal-amal lain telah disebutkan pahalanya oleh Allah SWT, ternyata pahala puasa akan langsung diberikan Allah SWT tanpa diberitakan terlebih dahulu berapa batasan pahalanya. Ibarat seseorang yang bekerja dan telah disebutkan gajinya sekian dan sekian, maka kita bisa memperkirakan berapa hasil yang diperoleh. Tetapi saat owner perusahaan atau bos kita mengatakan "bekerjalah dan saya langsung yang akan memberikan gajimu" bisa jadi hasil yang kita dapatkan di luar dugaan kita, tergantung bagaimana kualitas kerja kita.

Shadaqah misalnya, sudah disebutkan Allah SWT tentang pahalanya :

مَثَلُ الَّذِينَ يُنْفِقُونَ أَمْوَالَهُمْ فِي سَبِيلِ اللَّهِ كَمَثَلِ حَبَّةٍ أَنْبَتَتْ سَبْعَ سَنَابِلَ فِي كُلِّ سُنْبُلَةٍ مِئَةُ حَبَّةٍ وَاللَّهُ يُضَاعِفُ لِمَنْ يَشَاءُ وَاللَّهُ وَاسِعٌ عَلِيمٌ 

Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui. (QS. Al-Baqarah : 261)

Sedangkan untuk puasa ini, Allah SWT berfirman melalui hadits qudsi :

قَالَ اللَّهُ كُلُّ عَمَلِ ابْنِ آدَمَ لَهُ إِلاَّ الصِّيَامَ ، فَإِنَّهُ لِى ، وَأَنَا أَجْزِى بِهِ

Allah berfirman: "Setiap amal anak Adam untuknya kecuali puasa, maka itu untuk-Ku dan Aku yang akan membalasnya…" (Muttafaq 'Alaih)

Tidakkah kita termotivasi untuk berpuasa sebaik-baiknya, memelihara keikhlasan dalam menjalankannya dan karenanya kita akan mendapatkan perhitungan langsung dari Allah SWT yang boleh jadi jauh lebih hebat dari pada apa yang kita duga?

2. Bau mulut orang yang puasa lebih baik di sisi Allah daripada minyak misik

Meskipun manusia tidak menyukai bau mulut orang yang berpuasa karena tidak sedap, tetapi di sisi Allah SWT itu lebih baik dan lebih harum dari pada minyak misik. Nabi SAW bersabda :

وَالَّذِى نَفْسِى بِيَدِهِ لَخُلُوفُ فَمِ الصَّائِمِ أَطْيَبُ عِنْدَ اللَّهِ تَعَالَى مِنْ رِيحِ الْمِسْكِ

Demi Dzat yang jiwa Muhammad berada di tangan-Nya, sungguh bau mulut orang yang berpuasa lebih harum di sisi Allah daripada harumnya minyak misik… (Muttafaq 'Alaih)

Tidakkah kita mau berbangga di hadapan Allah SWT dengan mulut yang berbau harum? Yang dengannya kita dikenali sebagai hamba-Nya yang berpuasa dan memiliki keutamaan saat banyak orang pada hari kiamat dicekam dengan ketakutan dan kekhawatiran.

3. Orang yang puasa akan mendapat dua kegembiraan

Rasulullah SAW bersabda :

لِلصَّائِمِ فَرْحَتَانِ يَفْرَحُهُمَا إِذَا أَفْطَرَ فَرِحَ ، وَإِذَا لَقِىَ رَبَّهُ فَرِحَ بِصَوْمِهِ

Orang yang berpuasa memiliki dua kegembiraan; ketika berbuka dia gembira dengan bukanya dan ketika bertemu Tuhannya dia gembira dengan puasanya. (Muttafaq 'Alaih)

Itulah dua kegembiraan. Saat berbuka, rasa lapar dan haus yang ditahan selama seharian hilang seketika. Bahkan, saat-saat yang paling nikmat adalah pada tegukan pertama saat kita berbuka. Rasa panas karena dehidrasi juga terobati saat berbuka. Kenikmatan ini tidak pernah dirasakan oleh orang yang tidak berpuasa.

Demikian juga kegembiraan ketika bertemu Allah di akhirat nanti. Segala ketakutan dan kekhawatiran sirna sebagaimana sirnanya rasa haus dan lapar saat berbuka. Segala kesusahan dan penderitaan saat hidup di dunia akan hilang sebagaimana hilangnya kepenatan dan rasa panas saat berbuka.

4. Memasukkan pelakunya ke dalam surga

Suatu hari Abu Umamah datang kepada Nabi SAW dan bertanya tentang amal yang bisa memasukkannya ke surga. Imam Ahmad, Nasa'i dan Hakim meriwayatkan dalam hadits berikut ini:

عَنْ أَبِى أُمَامَةَ قَالَ أَتَيْتُ رَسُولَ اللَّهِ -صلى الله عليه وسلم- فَقُلْتُ مُرْنِى بِعَمَلٍ يُدْخِلُنِى الْجَنَّةَ. قَالَ « عَلَيْكَ بِالصَّوْمِ فَإِنَّهُ لاَ عِدْلَ لَهُ ». ثُمَّ أَتَيْتُهُ الثَّانِيَةَ فَقَالَ « عَلَيْكَ بِالصِّيَامِ »

Dari Abu Umamah berkata: Saya datang kepada Rasulullah SAW, maka saya berkata: "Perintahkan kepada saya dengan sebuah amal yang dapat memasukkan saya ke dalam surga!" Rasulullah SAW menjawab: "Berpuasalah, sesungguhnya tiada tandingan baginya" Kemudian saya datang untuk kedua kalinya, maka Beliau berkata: "Berpuasalah" (HR. Ahmad, Nasa'i dan Hakim dan dia menshahihkannya)

Tidakkah kita ingin dimasukkan Allah ke surga yang kenikmatannya sangat luar biasa hingga membuat setiap orang yang mengetahuinya akan memiliki kecintaan pada surga?

5. Puasa akan menjadi pemberi syafa'at bagi pelakunya

Di hari kiamat yang tiada lagi berguna apapun selain pertolongan Allah dan syafa'at yang diizinkannya, betapa berbahagianya seorang muslim mendapatkan syafa'at akibat puasa yang dilakukannya dan Al-Qur'an yang dibacanya.

Rasulullah SAW bersabda :

الصِّيَامُ وَالْقُرْآنُ يَشْفَعَانِ لِلْعَبْدِ يَوْمَ الْقِيَامَةِ
Puasa dan Al-Qur'an akan memberikan syafa'at bagi seorang hamba di hari kiamat (HR. Ahmad dan Hakim)

6. Puasa adalah perisai dari api neraka

Rasulullah SAW bersabda :

الصِّيَامُ جُنَّةٌ مِنْ النَّارِ
Puasa adalah perisai (yang melindungi) dari api neraka (HR. Ahmad dan Hakim)

7. Puasa sehari di jalan Allah menjauhkan pelakunya dari neraka sejauh tujuh puluh musim

Diantara keutamaan puasa adalah menjauhkan pelakunya dari neraka. Satu hari puasa setara dengan penambahan jarak sejauh tujuh puluh musim dari neraka.

مَا مِنْ عَبْدٍ يَصُومُ يَوْمًا فِى سَبِيلِ اللَّهِ إِلاَّ بَاعَدَ اللَّهُ بِذَلِكَ الْيَوْمِ وَجْهَهُ عَنِ النَّارِ سَبْعِينَ خَرِيفًا

Tidaklah seorang hamba berpuasa sehari di jalan Allah kecuali Allah menjauhkan wajahnya dengan hari itu dari api neraka tujuh puluh musim. (HR. Jama'ah kecuali Abu Dawud)

Tidakkah kita ingin dijauhkan dari neraka yang kedahsyatannya sangat luar biasa hingga membuat setiap orang yang mengetahuinya akan takut pada siksa neraka?

Saudara-saudaraku yang dirahmati Allah,
Demikianlah 7 keutamaan puasa. Semoga dengan mengetahui keutamaan-keutamaan puasa tersebut kita semakin semangat berpuasa dan senantiasa ikhlas dalam menjalankannya.

Jangan sampai kita yang telah mendapat ilmu kemudian terhalang dari mengamalkannya, maka ilmu kita menjadi tidak manfaat. Karenanya marilah kita berdoa sebagaimana yang diajarkan Rasulullah SAW :

اللَّهُمَّ إِنِّى أَعُوذُ بِكَ مِنْ عِلْمٍ لاَ يَنْفَعُ وَمِنْ قَلْبٍ لاَ يَخْشَعُ وَمِنْ نَفْسٍ لاَ تَشْبَعُ وَمِنْ دَعْوَةٍ لاَ يُسْتَجَابُ لَهَا

Ya Allah sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari ilmu yang tidak bermanfaat, dari hati yang tidak khusyu’, dari hawa nafsu yang tidak pernah merasa kenyang, dan dari doa yang tidak dikabulkan. (HR. Muslim)


Ada pula Manfaat puasa bagi kesehatan adalah


1. Keseimbangan anabolisme dan katabolisme
Berbeda dengan kelaparan atau starvasi dalam berbagai bentuk dapat mengganggu kesehatan tubuh. Namun sebaliknya, dalam puasa ramadhan terjadi keseimbangan anabolisme dan katabolisme yang berakibat asam amino dan berbagai zat lainnya membantu peremajaan sel dan komponennya memproduksi glukosa darah dan mensuplai asam amino dalam darah sepanjang hari. Cadangan protein yang cukup dalam hati karena asupan nutrisi saat buka dan sahur akan tetap dapat menciptakan kondisi tubuh untuk terus memproduksi protein esensial lainnya seperti albumin, globulin dan fibrinogen. Hal ini tidak terjadi pada starvasi jangka panjang, karena terjadi penumpukan lemak dalam jumlah besar, sehingga beresiko terjadi sirosis hati. Sedangkan saat puasa di bulan ramadhan, fungsi hati masih aktif dan baik.
2. Tidak akan mengakibatkan pengasaman dalam darah.
Kemudian juga berbeda dengan starvasi, dalam puasa Islam penelitian menunjukkan asam amino teroksidasi dengan pelan dan zat keton tidak meningkat dalam darah sehingga tidak akan mengakibatkan pengasaman dalam darah.
3. Tidak berpengaruh pada sel darah manusia
Dalam penelitian, saat puasa tidak berpengaruh pada sel darah manusia & tidak terdapat perbedaan jumlah retikulosit, volume sel darah merah serta rata-rata konsentrasi hemoglobin (MCH, MCHC) dibandingkan dengan orang yang tidak berpuasa.
4. Puasa pada penderita diabetes tipe 2 tidak berpengaruh
Puasa ramadhan pada penderita diabetes tipe 2 tidak berpengaruh dan tidak terdapat perbedaan protein gula, protein glikosilat dan hemoglobin glikosilat. Namun pada penderita diabetes tipe tertentu sebaiknya harus berkonsultasi dengan dokter bila hendak berpuasa. Diantaranya adalah penderita diabetes dengan keton meningkat, sedang hamil, usia anak atau komplikasi lain seperti gagal ginjal dan jantung.
5. Pengaruh pada Ibu hamil dan menyusui
Terdapat sebuah penelitian puasa pada ibu hamil, ibu menyusui, dan kelompok tidak hamil dan tidak menyusui di perkampungan Afika Barat. Ternyata dalam penelitian tersebut disimpulkan tidak terdapat perbedaan kadar glukosa serum, asam lemak bebas, trigliserol, keton, beta hidroksi butirat, alanin, insulin, glucagon dan hormon tiroksin.
6. Pengaruh pada janin saat ibu hami berpuasa
Penelitian di Departemen Obstetri dan Ginekologi dari Gaziantep University Hospital, terhadap 36 wanita sehat dengan kehamilan tanpa komplikasi berturut-turut dari 20 minggu atau lebih, yang berpuasa selama bulan Ramadhan untuk mengevaluasi efek Ramadan pada janin, pengukuran Doppler ultrasonografi dalam peningkatan diameter biparietal janin (BPD), peningkatan panjang tulang paha janin (FL), meningkatkan berat badan diperkirakan janin (EFBW), profil biofisik janin (BPP), indeks cairan amnion (AFI), dan rasio arteri umbilikalis sistol / diastol (S / D) rasio.
Kortisol serum ibu, trigliserida, kolesterol total, low-density lipoprotein (LDL), high density lipoprotein(HDL), very Low density lipoprotein (VLDL), dan LDL / HDL rasio juga dievaluasi sebelum dan sesudah Ramadhan. Hasil penelitian menunjukkan, tidak ada perbedaan signifikan yang ditemukan antara kedua kelompok untuk usia janin, berat badan ibu, perperkiraan kenaikan berat badan janin (EFWG), BPP janin, AFI, dan rasio arteri umbilikalis S / D.
7. Penurunan glukosa dan berat badan
Studi kohort dilakukan pada 81 mahasiswa Universitas Teheran of Medical Sciences saat berpuasa. Dilakukan evaluasi berat badan, indeks massa tubuh (BMI), glukosa, trigliserida (TG), kolesterol, lipoprotein densitas rendah (LDL), high density lipoprotein (HDL), dan Very Low density lipoprotein (VLDL), sebelum dan sesudah Ramadhan. Studi ini menunjukkan bahwa puasa Ramadhan menyebabkan penurunan glukosa dan berat badan. Meskipun ada penurunan yang signifikan dalam frekuensi makan, peningkatan yang signifikan dalam LDL dan penurunan HDL tercatat pada bulan Ramadhan. Tampaknya efek puasa Ramadhan pada tingkat lipid dalam darah mungkin berkaitan erat dengan pola makan gizi atau respon kelaparan biokimia.
8. Pengaruh pada fungsi kelenjar gondok
Ketika berpuasa ternyata juga terbukti tidak berpengaruh pada fungsi kelenjar gondok manusia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan kadar plasma tiroksin (TS),tiroksin bebas, tironin triyodium dan hormon perangsang gondok (TSH) pada penderita laki-laki yang berpuasa.
9. Pengaruh pada hormon virgisteron
Sedangkan pada penelitian hormon wanita tidak terjadi gangguan pada hormon virgisteron saat melaksanakan puasa. Tetapi, 80% populasi penelitian menunjukkan penurunan hormon prolaktin. Penelitian ini menunjukkan harapan baru bagi penderita infertilitas atau kemandulan wanita yang disebabkan peningkatan hormon prolaktin. Sehingga saat puasa, wanita tetap berpeluang besar untuk tetap pada kondisi subur.
10. Bermanfaat Bagi Jantung
Beberapa penelitian menyebutkan sebenarnya tidak terdapat perbedaan yang mencolok saat berpuasa dibandingkan saat tidak berpuasa. Puasa Ramadhan tidak mempengaruhi secara drastis metabolisme lemak, karbohidrat dan protein. Meskipun terjadi peningkatan serum uria dan asam urat sering terjadi saat terjadi dehidrasi ringan saat puasa. Saat berpuasa ternyata terjadi peningkatan HDL dan apoprotein alfa1. Penurunan LDL sendiri ternyata sangat bermanfaat bagi kesehatan jantung dan pembuluh darah. Beberapa penelitian "chronobiological" menunjukkan saat puasa Ramadhan berpengaruh terhadap ritme penurunan distribusi sirkadian dari suhu tubuh, hormon kortisol, melatonin dan glisemia. Berbagai perubahan yang meskipun ringan tersebut tampaknya juga berperan bagi peningkatan kesehatan manusia.
11. Memperbaiki dan merestorasi fungsi dan kinerja sel
Saat puasa terjadi perubahan dan konversi yang masif dalam asam amino yang terakumulasi dari makanan, sebelum didistribusikan dalam tubuh terjadi format ulang. Sehingga, memberikan kesempatan tunas baru sel untuk memperbaiki dan merestorasi fungsi dan kinerjanya. Pola makan saat puasa dapat mensuplai asam lemak dan asam amino penting saat makan sahur dan berbuka. Sehingga terbentuk tunas-tunas protein , lemak, fosfat, kolesterol dan lainnya untuk membangun sel baru dan membersihkan sel lemak yang menggumpal di dalam hati. Jumlah sel yang mati dalam tubuh mencapai 125 juta perdetik, namun yang lahir dan meremaja lebih banyak lagi.
12. Sangat efektif meningkatkan konsentrasi urin dalam ginjal serta meningkatkan kekuatan osmosis urin
Penghentian konsumsi air selama puasa sangat efektif meningkatkan konsentrasi urin dalam ginjal serta meningkatkan kekuatan osmosis urin hingga mencapai 1000 sampai 12.000 ml osmosis/kg air. Dalam keadaan tertentu hal ini akan memberi perlindungan terhadap fungsi ginjal. Kekurangan air dalam puasa ternyata dapat meminimalkan volume air dalam darah. Kondisi ini berakibat memacu kinerja mekanisme lokal pengatur pembuluh darah dan menambah prostaglandin yang pada akhirnya memacu fungsi dan kerja sel darah merah.
13. Dalam keadaan puasa ternyata dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Penelitian menunjukkan saat puasa terjadi peningkatan limfosit hingga sepuluh kali lipat. Kendati keseluruhan sel darah putih tidak berubah ternyata sel T mengalami kenaikkan pesat. Pada penelitian terbaru menunjukkan bahwa terjadi penurunan kadar apo-betta, menaikkan kadar apo-alfa1 dibandingkan sebelum puasa. Kondisi tersebut dapat menjauhkan serangan penyakit jantung dan pembuluh darah.
14. Penurunan berbagai hormon salah satu rahasia hidup jangka panjang
Penelitian endokrinologi menunjukkan bahwa pola makan saat puasa yang bersifat rotatif menjadi beban dalam asimilasi makanan di dalam tubuh. Keadaan ini mengakibatkan penurunan pengeluaran hormon sistem pencernaan dan insulin dalam jumlah besar. Penurunan berbagai hormon tersebut merupakan salah satu rahasia hidup jangka panjang.
15. Bermanfaat dalam pembentukan sperma
Manfaat lain ditunjukan dalam penelitian pada kesuburan laki-laki. Dalam penelitian tersebut dilakukan penelitian pada hormon testoteron, prolaktin, lemotin, dan hormon stimulating folikel (FSH), Ternyata hasil akhir kesimpulan penelitian tersebut puasa bermanfaat dalam pembentukan sperma melalui perubahan hormon hipotalamus-pituatari testicular dan pengaruh kedua testis.
16. Bermanfaat untuk penderita radang persendian (encok) atau rematoid arthritis
Manfaat lain yang perlu penelitian lebih jauh adalah pengaruh puasa pada membaiknya penderita radang persendian (encok) atau rematoid arthritis. Parameter yang diteliti adalah fungsi sel penetral (netrofil) dan progresifitas klinis penderita. Penelitian tersebut menyimpulkan bahwa terdapat korelasi antara membaiknya radang sendi dan peningkatan kemampuan sel penetral dalam membasmi bakteri.
17. Memperbaiki hormon testoteron dan performa seksual
Dalam sebuah jurnal endokrin dan metabolisme dilaporkan penelitian puasa dikaitkan dengan hormon dan kemampuan seksual laki-laki. Penelitian tersebut mengamati kadar hormon kejantanan (testoteron), perangsang kantung (FSH) dan lemotin (LH). Terjadi perubahan kadar berbagai hormon tersebut dalam tiap minggu. Dalam tahap awal didapatkan penurunan hormon testoteron yang berakibat penurunan nafsu seksual tetapi tidak menganggu jaringan kesuburan. Namun hanya bersifat sementara karena beberapa hari setelah puasa hormon testoteron dan performa seksual meningkat pesat melebihi sebelumnya
18. Memperbaiki kondisi mental secara bermakna
Seorang peneliti diMoskow melakukan penelitian pada seribu penderita kelainan mental termasuk skizofrenia. Ternyata dengan puasa sekitar 65% terdapat perbaikan kondisi mental yang bermakna. Berbagai penelitian lainnya menunjukkan ternyata puasa Ramadhan juga mengurangi risiko kompilkasi kegemukan, melindungi tubuh dari batu ginjal, meredam gejolak seksual kalangan muda dan penyakit lainnya yang masih banyak lagi.
19. Peningkatan komunikasi psikososial baik dengan Allah dan sesama manusia
Manfaat puasa bagi kehidupan psikososial memegang peranan penting dalam kesehatan manusia. Dalam bulan puasa terjadi peningkatan komunikasi psikososial baik dengan Allah dan sesama manusia. Hubungan psikologis berupa komunikasi dengan Allah akan meningkat pesat, karena puasa adalah bulan penuh berkah. Setiap doa dan ibadah akan berpahala berlipat kali dibandingkan biasanya. Bertambahnya kualitas dan kuantitas ibadah di bulan puasa akan juga meningkatkan komunikasi sosial dengan sesama manusia baik keluarga, saudara dan tetangga akan lebih sering. Berbagai peningkatan ibadah secara langsung akan meningkatkan hubungan dengan Pencipta dan sesamanya ini akan membuat jiwa lebih aman, teduh, senang, gembira, puas serta bahagia.
20. Menurunkan adrenalin
Keadaan psikologis yang tenang, teduh dan tidak dipenuhi rasa amarah saat puasa ternyata dapat menurunkan adrenalin. Saat marah terjadi peningkatan jumlah adrenalin sebesar 20-30 kali lipat. Adrenalin akan memperkecil kontraksi otot empedu, menyempitkan pembuluh darah perifer, meluaskan pembuluh darah koroner, meningkatkan tekanan darah arterial dan menambah volume darah ke jantung dan jumlah detak jantung. Adrenalin juga menambah pembentukan kolesterol dari lemak protein berkepadatan rendah. Berbagai hal tersebut ternyata dapat meningkatkan resiko penyakit pembuluh darah, jantung dan otak seperti jantung koroner, stroke dan lainnya
 

Disinilah Dunia Ien_Moet!! Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea