Rabu, 02 Oktober 2013

Network mengolah limbah sisik ikan

Diposting oleh Ien_Moet di 12:31 PM
Berikut adalah tokoh yang bergelut di bidang kerajinan tangan :
  1. Ibu Theodora, Ibu Thea berasal dari Maluku yang membuat thesis mengenai dampak sisik ikan. Beliau juga mengajar di salah satu Universitas di Jakarta dan membuat di Jakarta / Depok kursus mengenai bagaimana mengolah limbah sisik ikan.
  2. Wayan, berasal dari Bali dan tinggal di Surabaya tepatnya dekat dengan pasar genteng, saat ini sudah memiliki toko yang menjual produk-produk dari sisik ikan.
Sebenarnya Ien sempat menemukan di google tentang tokoh-tokoh yang bergelut dibidang ini, namun Ien hanya menaruh penemunya dan orang yang sudah berhasil di bidang ini. Untuk menemukan Ibu Thea, Ien pernah berfikir untuk tinggal di Depok selama beberapa saat, namun ternyata alamat yang Ien dapat tidak bisa ditemukan oleh sahabat Ien dari SMP yang kuliah di UI. Sehingga Ien batalkan niat untuk ke Jawa Barat. Untuk sumber kedua, ada niatan mau berkunjung dan bertemu langsung, namun tidak ada alamat rumah yang bisa Ien temui, dan untuk ruko, Ien berhalangan dengan waktu, namun sempat sekali kearah ruko tersebut berdiri, namun gagal karena akhirnya hanya berniat untuk mencari pasar yang ada di Sidoarjo. ( Saat itu buat kesepakatan dengan teman yang berada di Sidoarjo untuk membantu menemukan pasar saja, tidak beserta rukonya)

0 komentar:

 

Disinilah Dunia Ien_Moet!! Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea